Pekanbaru

Pemko Pekanbaru akan Distribusikan Daging Qurban yang Diolah Jadi Rendang ke Lombok

news-details
Pekanbaru
Kabag Kesra Setdako Pekanbaru, Idrus

Linkarfakta,PEKANBARU - Raya Idul Adha 1439 H tahun 2018 yang jatuh pada Rabu 22 Agustus, Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru menyembelih sebanyak 20 ekor sapi dan 5 ekor kambing. Daging qurban nantinya akan disalurkan kebeberapa instansi. Bahkan Pemko mendistribusikan daging qurban yang telah diolah jadi masakan rendang pada korban gempa Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Ini dibenarkan Kepala Bagian (Kabag) Kesra Sekretariat Daerah Kota (Setdako) Pekanbaru, Idrus ketika ditemui diruang kerjanya, Senin (20/8/2018) pagi.

Diungkapkan Idrus, Pemko Pekanbaru akan membagikan 1.500 kupon daging qurban kebeberbagai instansi, diantaranya untuk petugas kebersihan yang ada dilingkungan Dinas Lingkungan Hidup dan kebersihan (DLHK) Pekanbaru, petugas kebersihan di Dinas Pasar.

"Kalau tidak sore ini.., kalau tidak besok pagi (kupon,red) dibagikan. Total seluruh kupon ada 1.500. Ini untuk petugas penyapu jalan DLHK, PUPR, Dispas, Satpol PP dan THL (Tenaga Harian Lepas,red) Sekretariat, PNS Golongan I sebanyak 55 orang, untuk panitia, dan juga untuk disumbangkan ke korban gempa Lombok," ungkap Idrus.

Ketika disinggung teknis penyaluran bantuan bagi korban gempa Lombok, dikatakan Idrus.

"Ini disalurkan ke Lombok oleh tim pak wali. Tapi bukan berbentuk daging, namun sudah diolah berbentuk rendang dan kemudian baru dikirim ke Lombok. Kupon atau daging juga kita salurkan ke Kecamatan Rumbai, Bukit Raya dan Tenayan Raya," jelas Kabag Kesra, Idrus.(LF1)

You can share this post!

Berita Lainnya
[Ikuti LinkarFakta.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar