Pekanbaru

Diskop Sudah Sosialisasi Koperasi Syariah di Empat Kecamatan

news-details
Pekanbaru
Pengurus koperasi syariah foto bersama usai sosialisasi di Kecamatan Senapelan.

Linkarfakta.com,PEKANBARU - Hingga saat ini, Dinas Koperasi Usaha Mikro Kecil Menengah (Diskop UMKM) Kota Pekanbaru gencar mensosialisasikan koperasi syariah ditingkat kecamatan. Diketahui, sudah empat kecamatan yang disambangi Diskop UMKM.

"Empat kecamatan. Kecamatan Sukajadi, Kecamatan Sail, Kecamatan Pekanbaru Kota dan Kecamatan Senapelan yang sudah kita sosialisasikan koperasi syariah ini," ungkap Plt Kepala Diskop UMKM Kota Pekanbaru, Idrus, Senin (18/3/2019) pagi.

Lebih jauh diungkapkan Idrus, elemen masyarakat beserta pengurus Masjid Paripurna menyambut baik terbentuknya koperasi syariah. Karena koperasi dapat meningkatkan ekonomi anggota dan masyarakat umumnya.

"Masyarakat dan pengurus sangat antusias bahkan ada beberapa kelurahan yang sudah membentuk (koperasi), walaupun kita belum turun, begitulah semangatnya mereka. Laporan resmi belum ada, tapi seperti yang kita ketahui, Masjid Paripurna Kelurahan Kampung Bandar, Senapelan, sudah terbentuk (koperasi syariah)," kata mantan Kabag Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Sekretariat Daerah Kota (Setdako) Pekanbaru ini.

Sebagaimana diketahui, unit usaha yang dijalankan koperasi syariah dimasing-masing kecamatan ataupun kelurahan, seperti toko sembako, klinik dan usaha kreatif rumah tangga.

Sementara itu, untuk Pembina Koperasi Syariah Kota Pekanbaru, DR H Firdaus ST MT, H Jefri Noer SH, Drs H MNoer MBS SH MSI MH, Drs H Tarmizi Muhammad. Ketua Prof DR KH Ilyas Husti MA.

Pengawas, Prof DR H Akbarizan MA, Syari,ah, DR H Helmi Basri Lc MA.(LF1)

You can share this post!

Berita Lainnya
[Ikuti LinkarFakta.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar