Paripurna Hari Jadi Pekanbaru ke-235 di Gedung DPRD

Linkarfakta.com,PEKANBARU - Rapat Paripurna Hari Jadi Pekanbaru ke-235 tahun 2019 berlangsung di ruang paripurna gedung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Pekanbaru, Minggu (23/6/2019).

Rapat Paripurna dipimpin Wakil Ketua DPRD Pekanbaru Sigit Yuwono didampingi Wakil Ketua Nofrizal, Wakil Walikota Pekanbaru Ayat Cahyadi dan Asisten I Bidang Pemerintahan Setdaprov Riau Ahmad Syahrofi. 

Paripurna dimulai dengan menyanyikan lagu Indonedia Raya dan dilanjutkan dengan pembacaan ayat suci Alquran.

"Masih suasana Syawal, kami segenap DPRD mengucapkan selamat hari raya Idul Fitri, semoga amal ibadah kita diterima Allah Subhanahu Wa Ta'ala," ucap Wakil Ketua DPRD Pekanbaru Sigit Yuwono saat membuka Paripurna.

Sigit kemudian membacakan sejarah singkat Kota Pekanbaru, bahwa Pekanbaru dulu dikenal dengan nama Senapelan, kemudian menjadi Payung Sekaki di muara Sungai Siak sebelum menjadi sebuah kota.

Sementara Wakil Walikota Pekanbaru Ayat Cahyadi dalam sambutannya menyampaikan berbagai keberhasilan pemerintahan kota selama ini, terutama keberhasilan kota Pekanbaru sebagai kota Investasi, meningkatkannya sistem pelayanan masyarakat, keberhasilan dibidang pembangunan seperti dengan adanya pembangunan kantor pemerintah kota Pekanbaru di Kecamatan Tenayan Raya kota serta pembangunan dibidang lainnya.

"Untuk pencapaian target APBD Kota Pekanbaru sebesar 2,6 triliun, hal ini menjadi kerja keras pemerintah kota untuk pencapaian target APBD tersebut. Selain itu, Kota Pekanbaru sebagai ibu kota Provinsi Riau tentunya tidak terlepas dari perhatian dan bantuan serta kerjasama pemerintah Provinsi Riau terutama dalam penanggulangan banjir yang terjadi dikota Pekanbaru Kedepannya," ungkap Ayat Cahyadi.
Sementara itu, Asisten I Bidang Pemerintah Setdaprov Riau Ahmadsyah Harrofie dalam sambutannya turut menyampaikan tahniah HUT Pekanbaru ke-235 tahun.

"Semoga Kota Pekanbaru semakin maju dan berkembang. Sejalan Visi Riau 2020 yakni Riau sebagai pusat Kebudayaan Melayu di Asia Tenggara hal ini juga sejalan dengan terwujudnya Kota Pekanbaru sebagai pusat ekonomi maka Pemerintah Provinsi Riau selalu mendukung dalam pencapaian tujuan Visi dan Misi pembangunan kota Pekanbaru, yakni dalam bentuk  kerjasama yang solit sehingga pencapaian tersebut dapat terlaksana dengan baik," ucapnya.(galeri)

Wakil Walikota Pekanbaru, Ayat Cahyadi S.Si menyampaikan sambutan pada Paripurna Hari Jadi Pekanbaru ke-235.

Asisten I Bidang Pemerintah Setdaprov Riau Ahmadsyah Harrofie menyampaikan sambutan pada Paripurna Hari Jadi Pekanbaru ke-235.

Anggota DPRD Kota Pekanbaru menyanyikan lagu Indonesia Raya pada paripurna Hari Jadi Pekanbaru ke-235.

Wakil Ketua DPRD Pekanbaru Sigit Yuwono didampingi Wakil Ketua Nofrizal, Wakil Walikota Pekanbaru Ayat Cahyadi dan Asisten I Bidang Pemerintahan Setdaprov Riau Ahmad Syahrofi memimpin Paripurna Hari Jadi Pekanbaru ke-235.

Pejabat di lingkungan Pemko Pekanbaru menyanyikan lagu Indonesia Raya pada Paripurna Hari Jadi Pekanbaru ke-235

Anggota DPRD Kota Pekanbaru menghadiri paripurna Hari Jadi Pekanbaru ke-235.

Sekdako Pekanbaru M Noer dan pejabat pemko menghadiri Paripurna Hari Jadi Pekanbaru ke-235.

Pimpinan DPRD Pekanbaru foto bersama Wakil Walikota Pekanbaru dan tamu undangan usai Paripurna Hari Jadi Pekanbaru ke-235 tahun 2019, di ruang Paripurna gedung DPRD setempat, Minggu (23/6/2019).

Tamu undangan melihat pameran foto Pekanbaru Tempo Dulu yang digelar Setwan di lantai satu gedung DPRD Pekanbaru pada Paripurna Hari Jadi Pekanbaru ke-235.

You can share this post!