Pekanbaru

Renovasi Kantor Walikota, Wako: Insha Allah Akhir Desember Rampung, Januari Difungsikan

news-details
Pekanbaru
Walikota Pekanbaru, DR H Firdaus ST MT tinjau pengerjaan renovasi Kantor Walikota jadi gedung MPP, Senin (3/9/2018) pagi.(dan)

Linkarfakta,PEKANBARU - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru saat ini tengah menggesa renovasi gedung Sekretariat Daerah Kota (Setdako) Pekanbaru, yang sebelumnya ditempati Bagian Umum dan Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP). Gedung yang ditargetkan rampung pengerjaannya akhir Desember 2018, akan dijadikan Mall Pelayanan Publik (MPP).

Walikota Pekanbaru, DR H Firdaus ST MT ketika ditemui di Kantor Walikota Pekanbaru, Senin (3/9/2018) mengakui, renovasi gedung rampung akhir Desember dan ditempati awal Januari 2019.

"Khususnya gedung utama, ditambah dengan gedung Badan Pelayanan Terpadu (DPMPTSP,red), lantai I, ini kita renovasi. Nanti ruangan ini fungsinya banyak, Badan Pelayanan Terpadu ada Bagian Umum dan Kepegawaian. Semua lantai I ini kita fungsikan untuk pelayanan, yang kita sebut dengan pelayanan perizinan atau Mall Pelayanan Terpadu. Dan nanti juga ada ruang bermain anak-anak," terang Walikota H Firdaus.

Dijelaskan H Firdaus, perbedaan antara pelayanan terpadu (DPMPTSP) dengan MPP, yakni, DPMPTSP pelayanan perizinan yang berada dibawah Pemko Pekanbaru, sedangkan MPP terdiri dari berbagai instansi, baik pemerintah kota ataupun provinsi.

"Oleh sebab itu.., bagaimana ruang pelayanan perizinan itu kita berikan kesan tidak lagi seperti kantor pemerintah, tetapi bagaimana kita menyediakan pelayanan, baik pelayanan dibawah kewenangan Pemko, maupun kewenangan yang ada dibawah instansi vertikal. Misalkan Pengadilan, Kepolisian, Perbankan dan lainnya. Kita nanti kerjasama, mereka punya konter disini. Semua yang dibutuhkan masyarakat terkait perizinan ada disini. Insha Allah akhir Desember (renovasi gedung rampung,red). Insha Allah Januari 2019 sudah bisa kita fungsikan," jelas H Firdaus.

Terkait anggaran, Walikota Pekanbaru, DR H Firdaus ST MT ketika ditanya anggaran yang dihabiskan untuk renovasi gedung, mengaku tidak tahu pasti besaran anggarannya.

"Itu tidak tahu saya berapa..," ujar Walikota Pekanbaru.

Diketahui, pemenang paket rehab gedung Kantor Walikota Pekanbaru kategori pekerjaan konstruksi dengan sumber Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Pekanbaru tahun 2018 dimenangkan oleh PT Angsana Cipta Pratama yang berdomisili di Jalan Casablanca Raya Nomor 20, Jakarta Selatan. Dari 76 peserta yang ikut lelang terbuka, pemenang lelang memberikan penawaran sebesar Rp 8.721.128.000 dari nilai Pagu Paket sebesar Rp 9 miliar dan Nilai HPS Paket Rp 8,9 miliar.(LF1)

You can share this post!

Berita Lainnya
[Ikuti LinkarFakta.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar