Pekanbaru

Warga Kampung Melayu Raih Hadiah Tiket Umrah

news-details
Pekanbaru
Kamil (kiri), warga Kelurahan Kampung Melayu yang meraih hadiah umrah gratis Jalan Sehat HUT Damkar.

Linkarfakta.com,PEKANBARU - Warga Kelurahan Kampung Melayu, Kecamatan Sukajadi, meraih hadiah tiket umrah gratis di acara Jalan Sehat sempena Hari Ulang Tahun Pemadam Kebakaran (HUT Damkar) ke-100, Satpol PP ke-69 dan Satlinmas ke-57 tingkat nasional tahun 2019 yang dipusatkan di kawasan Car Free Day Jalan Jenderal Sudirman, Pekanbaru, Minggu (3/2/2019) pagi.

Wakil Ketua Bidang Publikasi dan Dokumentasi HUT Jalan Sehat, Azhar menyebutkan, warga yang meraih umrah gratis itu menyampaikan ucapan terima kasih kepada Walikota Pekanbaru DR H Firdaus ST MT.

"Dia (Kamil) mengaku bersyukur bisa melaksanakan ibadah umrah secara gratis. Untuk itu, dia menyampaikan ucapan terima kasih kepada bapak walikota," kata Azhar.

Kupon Jalan Sehat berhadiah umrah gratis yang diraih Kamil, dibacakan secara langsung oleh Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Panjaitan yang turut hadir dalam kegiatan itu.

Selain hadiah umrah gratis, terang Azhar, Jalan Sehat HUT Damkar, Satpol PP dan Satlinmas juga bertabur hadiah menarik lainnya seperti tiga unit sepeda motor, 20 unit sepeda, kulkas dan mesin cuci.

"Alhamdulillah kegiatan ini berjalan lancar dan dihadiri ribuan warga. Terima kasih kita sampaikan kepada semua pihak yang sudah berpartisipasi dalam rangka menyukseskan Jalan Sehat ini," ucapnya.(LF1)

You can share this post!

Berita Lainnya
[Ikuti LinkarFakta.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar