Reuni Akbar SMAN 1 Bangkinang

Rp 204 Juta Dana Terkumpul Untuk Perbaikan Sekolah

news-details
Daerah

 

LinkarFakta.com - BANGKINANG - Ribuan alumni menghadiri Reuni Akbar Sekolah Menengah Atas Negeri (SMA) Negeri 1 Bangkinang Kota, Sabtu (12/1/2019). Sebanyak Rp 204 juta dana berhasil dikumpulkan untuk pembangunan di salah satu sekolah favorit di Negeri Serambi Mekkah yang terletak di Jalan Jenderal Sudirman, Bangkinang tersebut.

Acara dihadiri Plt Bupati Kampar Catur Sugeng Susanto, forkopimda Kampar, sejumlah pejabat, tokoh masyarakat, anggota DPRD Kampar, mantan kepala SMAN 1 Bangkinang Kota dan undangan lainnya.

Selain menggalang sumbangan untuk pembangunan musalah, pada acara ini juga dilakukan pelantikan Yusri yang juga Sekretaris Daerah Kabupaten Kampar sebagai Ketua Ikatan Keluarga Alumni (IKA) SMAN 1 Bangkinang Kota. Dewan pembina terdapat nama Almarhum Bupati Kampar H Azis Zaenal dan Dandim 0313/KPR Letkol Aidil Amin. Sementara dalam unsur pengurus lainnya terdapat nama beberapa kepala organisasi perangkat daerah (OPD) Kabupaten Kampar yang juga merupakan alumni SMAN 1 Bangkinang Kota.

Jumlah dana yang terkumpul sebanyak Rp. 204 juta dan ratusan zak semen yang berasal dari alumni berbagai angkatan. Selain itu juga digelar juga pemotongan kue dan pelepasan balon ke udara yang disaksikan oleh hampir seribuan orang yang hadir dari berbagai daerah tersebut. Plt Bupati Kampar juga memimpin peletakan batu pertama pembangunan musalah. Kepala SMAN 1 Bangkinang Kota Hendra Yunal menyampaikan perjalanan sejarah SMAN 1 Bangkinang Kota. Ia menyampaikan terima kasih atas terselenggaranya reuni akbar ini.

Kegiatan yang berlangsung di bawah tenda besar di halaman dalam lingkungan SMAN 1 Bangkinang Kota ini juga diisi dengan menyampaikan motivasi dari alumni diantaranya dari Letkol Inf. Aidil Amin yang saat ini menjabat Dandim 0313/KPR dan salah seorang dosen di IPB Bogor.

Dari pantauan, acara berlangsung meriah. Sesama alumni tampak saling bersalaman, berangkulan, canda tawa. Begitu juga antara alumni dengan mantan kepala sekolah dan guru. 

Plt Bupati Kampar Catur Sugeng Susanto dalam pengarahannya menyampaikan, 
Sejak berdiri tahun 1966 yang lalu yang menjadi cikal SMA Negeri 1 Bangkinang Kota telah melahirkan hampir 18 ribu murid, diantara tersebut telah banyak pula yang telah sukses pada berbagai bidang dan profesi.


"Atas jasa para guru yang telah melahirkan ribuan murid kita mengucapkan ribuan terima kasih yang tak terhingga,jasa ini tidak dapat di bayar dengan materi," ungkap Catur.

"Mari Berikan sumbangan pemikiran dalam memajukan Kabupaten Kampar," imbuhnya.

Ia menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada para alumni, pengurus dan panitia atas terselenggaranya acara silaturahmi akbar ini. "Mari kita bersatu bangun Kampar yang makin maju dan berkembang, kita juga tahu alumni SMAN 1 Bangkinang Kota telah banyak melahirkan orang-orang yang telah sukses pada berbagai profesi," beber Catur lagi.

Sementara itu Sekretaris Daerah Kabupaten Yusri yang juga didaulat menjadi Ketua Ikatan Keluarga Alumni (IKA) SMAN 1 Bangkinang Kota berjanji akan menggali semua potensi yang ada didalam organisasi IKA SMAN 1, baik dalam bantuan sosial maupun bantuan bea siswa. Ia mengatakan, kedepan akan mendata siapa saja alumni yang butuh bantuan sehingga IKA SMAN 1 Bangkinang Kota bisa terbantu.

"Kita akan sumbangkan segala potensi yang ada bagi masyarakat Kampar khususnya keluarga besar IKA SMAN 1 Bangkinang Kota yang berjumlah lebih kurang 18 ribu orang termasuk sekolah yang ijazahnya dikeluarkan oleh SMAN 1 yang jumlahnya bisa dua kali lipat," imbuh Yusri.(link/net) 

You can share this post!

Berita Lainnya
[Ikuti LinkarFakta.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar